Bandung,kicaunews.com – Mengenalkan Kepedulian Lingkungan kepada pelajar atau anak – anak sekolah, salah satu program edukasi yang di lakukan Satgas citarum Harum.
Sepertu yang di lakukan Sektor 5 Citarum Harum Sub 4 dengan mengajak para pelajar untuk membersihkan sampah yang ada di bantaran sungai Citarum.
Dansub 4 Serma Deni menjelaskan, kegiatan ini sebagai edukasi kepada para penerus bangsa dalam menjaga kebersihan terutama kepada generasi milenial.
“Kegiatan ini untuk mendorong dan memotivasi par penerus bangsa untuk membiasakan hidup bersih dan sehat di mulai dari hal kecil”. Jelasnya. Rabu (6/3/2014).
Dengan adanya kegiatan ini, ia berharap dapat menumbuhkan kesadaran yang tadinya tidak peduli menjadi peduli.
“Di mulai dari sekarang sampai dewasa nanti untuk kesadaran menjaga lingkungan bersih dan sehat “. Harapnya. (*)