Kegiatan yang dimulai pukul 19.00 WIB ini diikuti sekitar 200 jamaah, dengan Ustadz Zulfikar sebagai imam sholat tarawih. Dalam kesempatan tersebut, AKP Dhady Arsya memberikan himbauan kepada para jamaah untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan selama bulan Ramadan.
“Kami mengajak masyarakat untuk lebih waspada, terutama dalam mengawasi anak-anak agar tidak terlibat tawuran, menjaga keamanan rumah dan kendaraan dari aksi pencurian, serta terus berbuat kebaikan dengan mencegah segala bentuk kejahatan,” ujar AKP Dhady Arsya, S.H., M.H.
Kegiatan Tarawih Keliling ini merupakan bagian dari upaya Polsek Cisauk dalam membangun hubungan yang lebih erat dengan warga serta menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif selama Ramadan. Masyarakat yang hadir menyambut baik kegiatan ini dan berharap dapat terus dilakukan di masjid-masjid lainnya.
Tris