Bandung, kicaunews.com – Mencegah terjadi bencana banjir, Satgas Citarum Harum Sektor 5 Sub 3 karbak gabungan pembersihan di bantaran sungai Citarum wilayah Kapung Bojong Gede, Desa rancakasumba, Kecamatan Solokan jeruk, Kabupaten Bandung. Sabtu (28/9/2024). Selasa (26/11/2024)
Terlihat di lokasi, Mereka melakukan kegiatan pembersihan sungai dengan penuh semangat sehingga kegiatan berjalan dengan lancar dan aman.
Bahkan, pembersihan ini bertujuan untuk mengangkat sampah dan rumput-rumput liar yang bisa menyumbat dan akan mengakibatkan banjir bila turun hujan.
Saat di Temui di Lokasi, Dansub 3 Petu Wahyu mengatakan, bahwa karya bakti gabungan ini merupakan bagian dari Perpres No. 15 Tahun 2018 yang dilakukan untuk membersihkan sampah dan lainnya.
“Sebagai langkah awal antisipasi terjadinya pendangkalan sungai yang diakibatkan sampah dan material bawaan serta mengurangi tanaman liar”. Katanya.
Selanjutnya, Ia menghimbau, agar masyarakat turut peduli dan menjaga lingkungan, bila mana lingkungan kita bersih akan menjadi sehat.
“Kami menghimbau agar tidak membuang sampah ke sungai, karena bisa mengakibatkan aliran air tidak lancar dan menyebabkan banjir saat hujan tiba”. Ujarnya. (*)