Jakarta, Kicaunews.com – Sebanyak 45 tokoh perempuan menerima award di pagelaran acara bertajuk ” Woman Empower Woman Award 2024 ” di Sasana Kriya, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, Jum’at ( 23/08/2024 ) malam.
Pemberian award ini digelar oleh Majalah Kebaya Indonesia dan Majalah Inspiratif dengan dukungan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI.
Ke-45 sosok perempuan yang dianggap berkontribusi nyata dan memberi inspirasi itu mendapat penghargaan dalam berbagai kategori. Meliputi The Best Performance Bidang Hukum, The Best Performance Bidang Bisnis, The Best Supporting Bidang Bisnis (UMKM), The Best Inspiring Bidang Kesehatan dan Kecantikan, The Best Dedication Bidang Sosial Budaya, The Best Philantrophy Bidang Sosial Budaya, The Best Dedication Bidang Bisnis, The Best Performance Bidang Politik, dan The Best Supporting Bidang Bisnis.
Salah satu tokoh perempuan penerima penghargaan tersebut yaitu Otty Hari Chandra Ubayani, SH, Sp.N, MH yang merupakan salah satu Notaris atau PPAT senior yang telah malang melintang puluhan tahun didunia kenotariatan. Selain itu dirinya juga dikenal sebagai sosok pegusaha, pemerhati budaya, serta penggiat sosial.
Wanita serba bisa atau multitalenta yang low profile ini merupakan kelahiran Padang – Sumatera Barat yang sebelum meniti karir di dunia Notaris, pernah mengenyam pengalaman bekerja di dunia perbankan. Namun, panggilan jiwanya sebagai pejabat publik, membuat ia memilih menekuni profesi sebagai Notaris/PPAT. Tak hanya itu, ibu dari dua anak ini tercatat juga sebagai Notaris Pasar Modal dan Notaris Syariah.
Otty Hari Chandra Ubayani terlibat dibanyak organisasi non profit. Mulai dari sebagai Ketua Umum Ikatan Alumni Kenotariatan Universitas Diponegoro ( IKANOT UNDIP ) periode 2023 – 2027, dan Wakil Ketua Umum Pokdarkamtibmas Bhayangkara periode 2017 – 2026.
Selain itu, dirinya juga masih menjadi Ketua Umum Alumni Universitas Pancasila dari tahun 1983, dan Ketua Umum Koperasi Tiga Delapan ( Koptela 383 ) hingga sekarang.
Sebelumnya ditahun periode 2016 – 2018 Otty Hari Chandra Ubayani juga pernah menduduki kursi Wakil Ketua Bidang UKM Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO).
Serangkum kesibukan mewarnai hari-hari Otty Hari Chandra Ubayani yang dengan penuh ketelatenan, satu per satu pekerjaan dan kegiatan organisasi bisa ia tuntaskan dengan baik dan berakhir dengan menuai prestasi.